Cita rasa Kopi Aceh kualitas dunia


Cita rasa Kopi Aceh kualitas dunia

Kopi Aceh kualitas dunia - Aceh merupakan salah satu daerah penghasil kopi terbesar di indonesia, Sekitar 40 persen hasil panen kopi indonesia di hasilkan oleh aceh, dan merupakan penghasil biji kopi arabica kualitas super premium, yang tidak hanya di nikmati oleh orang indonesia melainkan menjadi kopi favorit dunia. jika anda seorang penikmat kopi dan kebetulan sedang berkunjung ke aceh tidak ada salahnya anda meneguk nikmatnya secangkir kopi aceh langsung dari tempatnya.


Rasa dan kualitas kopi aceh

Cita rasa Kopi aceh sangat spesial karena rasanya yang khas dan aroma kopi yang sangat kuat. Anda tidak akan menemukan kopi senikmat kopi aceh di daerah mana pun di Indonesia. dan sangat cocok untuk dinikmati pada saat bersantai dengan teman maupun kerabat.

Artikel terkait :  Tempat-tempat wisata di aceh

Dalam kehidupan masyarakat Aceh, Minum kopi merupakan sebuah tradisi dan kebiasaan sehari-hari yang diturunkan dari generasi ke generasi. karena itu lah, di Aceh banyak terdapat kedai-kedai kopi. Bahkan banyak yang menyebut Aceh sebagai daerah yang memiliki warung kopi ter-panjang didunia. Kebiasaan minum kopi di Banda Aceh dan sekitarnya sudah mengakar di kalangan masyarakat sejak masa Kesultanan Aceh

Cara penyajian kopi yang unik



Selain karena biji kopi kualitas terbaik, ternyata Teknik membuat dan menyajikan kopi di kedai kopi yang ada di Aceh sangat unik dan berbeda dari daerah lain. Di sini, kopi diseduh melalui beberapa penyaringan sampai pada kekentalan yang diinginkan sehingga membuat kopi lebih harum, nikmat dan memiliki efek rasa yang kuat dan mempunyai cita rasa kopi yang berkualitas dunia.




Silakan tinggalkan komentar anda disini....
Tuangkan Saran, Pendapat, Penyataan maupun Pertanyaan anda...
Contact US