Sejarah Penjelajahan Christopher Columbus


Sejarah penjelajahan Christopher Columbus, pada abad ke 14-15 orang eropa banyak melakukan ekspedisi-ekspedisi demi untuk mencari harta dan daerah-daerah baru yang belum ada penghuni, eksplorasi ini didukung oleh penguasa-penguasa dari berbagai negara dan kerajaan. karena kesulitan menempuh perjalanan darat dan tidak memungkinkan ekspansi kedaerah baru maka perjalanan laut menjadi pilihan para penjelajah termasuk columbus. 

Bangsa eropa yang pertama kali dan diyakini paling aktif mencari rute baru pada abat pertengahan adalah portugis, ini disebabkan karena ada beberapa peristiwa penting yang berpengaruh besar pada waktu itu. salah satunya adalah akibat jatuhnya kota konstantinopel pada kerajaan islam turki ottoman. kota ini merupakan salah satu kota yang paling berpengaruh dan menjadi pusat perdagangan, pada tahun 1453 kerajaan ottoman menutup rute perdagangan dari eropa ke timur. hal ini lah yang menimbulkan banyak pedagang dari eropa yang mencari rute perdagangan baru keasia dan daerah lainnya sampai ke hindia.

Pada tahun 1492 Columbus mencoba untuk menemukan rute laut dari eropa keasia, sampai akhirnya mereka mendarat di sebuah dunia baru, dan ternyata Penemuan tidak disengaja ini mengubah jalannya sejarah dunia.
Sejarah Penjelajahan Christopher Columbus

Biografi  Christopher Columbus

Christopher Columbus lahir di Genoa antara bulan Agustus dan Oktober tahun 1451 M. Ayahnya adalah seorang pedagang tenunan. Sebagai seorang remaja, Christopher memulai karirnya dengan bekerja pada beberapa kapal dagangan dalam berbagai profesi, namun menurut berbagai sumber pekerjaan nya pada kapal tersebut tidak berlangsung lama setelah kapal yang ditumpangi di bakar dan ditenggelamkan oleh bajak laut. namun dirinya berhasil selamat dengan cara berpengangan pada kayu sisa-sisa rentuhan kapal dan hanyut kepantai sejauh 6 mil. 

Columbus kembali berusaha untuk mendapatkan dukungan sponsor dari kerajaan untuk melakukan perjalanan kembali kelaut. Namun dirinya gagal mendapat dukungan dari Perancis dan Inggris, kemudian Columbus menetap di Spanyol, dan masih berjuang untuk mendapatkan dukungan untuk proyek perjelajahannya. Akhirnya, Raja Ferdinand dan Ratu Isabella menyetujui untuk mensponsori ekspedisi ini, dan pada tanggal 3 Agustus 1492, Columbus dan armadanya yang terdiri dari tiga kapal yaitu Santa Maria, Pinta dan NiƱa, berlayar melintasi Atlantik.

Sepuluh minggu kemudian, Pada tanggal 12 Oktober, Columbus dan sekelompok anak buahnya menginjakkan kaki di sebuah pulau yang kemudian dikenal sebagai Bahama. dan mendirikan sebuah koloni kecil sana. 

Pada awalnya mereka mengira pulau itu benar-benar belum tersentuh, namun ternyata disana sudah ada suku-suku pribumi yaitu suku-suku indian. pada awalnya indian menerima mereka dengan baik. namun setelah beberapa lama mereka menyadari bahwa kehadiran columbus dan kelompoknya mengganggu serta memberikan ancaman buat mereka dan segera terjadi pertempuran dan terus berlanjut dalam waktu yang lama.

Sebenarnya columbus bukan lah orang pertama yang mendarat dibenua amerika, karena jauh sebelum dirinya pada abad ke 11 sudah pernah dikunjungi oleh bangsa Viking, dan orang-orang islam timur tengah yang lebih dulu berkunjung kesana dan ini dibuktikan dengan penemuan-penemuan bukti sejarah. 

walaupun beberapa tahun silam sempat ada beberapa pernyataan kebohongan yang mengatakan columbus adalah orang pertama yang menemukan benua amerika dan bahkan dianggap sebagai pahlawan eksplorasi oleh beberapa sejarawan masa kini.

Selain amerika Columbus juga mendarat di sejumlah pulau-pulau lain di Karibia, termasuk Kuba dan Hispaniola, dan akhirnya kembali ke Spanyol. setelah beberapa bulan, mereka kembali berangkat untuk perjalanan yang kedua dan lebih besar. misi perjalanan masih tetap sama yaitu mencari rute perdagangan baru, mencari harta emas dan rempah-rempah serta ada misi penyebaran kristenisasi ke daerah-daerah baru.

Columbus bukan lah orang yang dikagumi oleh rekan-rekannya, hal ini juga yang membuat dirinya menuai beberapa kesulitan dan pemberontakan dari kelompoknya. columbus juga terkenal kikir dan dan serakah. selain itu pada saat pendirian koloni di benua amerika kolombus juga diduga melakukan banyak kekejaman dan serangkaian pembantaian terhadap penduduk pribumi indian, selain itu mereka juga banyak menangkap orang pribumi untuk dijadikan budak dan diberikan kepada Raja Ferdinand dan Ratu Isabella sebagai ganti rugi beberapa kegagalan ekspedisinya.

Christopher Columbus meninggal pada 20 Mei 1506 orang kaya tapi kecewa. berakhirlah sejarah penjelajahan Christopher Columbus. anda punya tambahan tuangkan dalam form komentar dibawah


Silakan tinggalkan komentar anda disini....
Tuangkan Saran, Pendapat, Penyataan maupun Pertanyaan anda...
Contact US